Asam lambung naik merupakan kondisi ketika asam dari makanan yang dikonsumsi dapat naik kembali lagi ke kerongkongan. Hal tersebut dapat menyebabkan banyak gejala yang membuat tidak nyaman. Mulai dari merasakan heartburn yang membuat rasa nyeri dan perih di bagian dada, mual hingga muntah, mulut terasa pahit, hingga kesulitan menelan.
Apabila tidak diatasi dengan segera, kondisi tersebut juga bisa menyebabkan tenggorokan terluka. Oleh karena itulah akan lebih baik untuk dapat melakukan pencegahan dengan menghindari makanan yang dapat menyebabkan naiknya asam lambung. Anda bisa menghindari makanan yang dapat menyebabkan asam lambung mudah naik seperti berikut ini:
-
Makanan tinggi lemak
Jenis makanan pertama yang dapat dihindari untuk tidak mengalami asam lambung yang naik adalah makanan tinggi lemak. Mengkonsumsi makanan sehat merupakan pola hidup yang bisa untuk diikuti. Selain itu menghindari makanan tinggi lemak juga baik dilakukan termasuk untuk penderita asam lambung.
Karena makanan berlemak dapat memicu asam lambung yang kembali ke kerongkongan. Makanan dengan tinggi lemak akan dapat mudah pengosongan lambung dan membuat gejala refluks akan terjadi lebih mudah. Oleh karena itulah untuk menghindari kenaikan asam lambung bisa dengan mengurangi konsumsi makanan yang tinggi lemak.
-
Cokelat
Cokelat merupakan makanan yang disukai oleh banyak orang karena rasanya yang lezat. Akan tetapi cokelat juga mempunyai efek buruk untuk kesehatan apabila dikonsumsi secara berlebihan. Terutama untuk penderita asam lambung karena cokelat memudahkan asam lambung mengalami kenaikan.
Di dalam cokelat mempunyai kafein dan stimulan seperti theobromine. Kandungan tersebut dapat menyebabkan refluks atau naiknya asam lambung. Sehingga bagi yang ingin menghindari refluks dan asam lambung yang naik maka bisa menghindari konsumsi cokelat. Tetapi hal tersebut bisa diatasi dengan memilih jenis cokelat hitam yang mempunyai kandungan lemak lebih sedikit dibandingkan cokelat pada umumnya.
-
Makanan pedas
Bagi penderita asam lambung dan masalah pencernaan lainnya memang tidak disarankan untuk mengkonsumsi makanan pedas. Karena makanan pedas akan membuat iritasi pada lambung sehingga bisa menyebabkan berbagai masalah pencernaan. Makanan pedas juga dapat memicu mulas dan naiknya asam lambung.
Sehingga hal tersebut bisa menjadi peringatan agar bisa menghindari makanan dengan citarasa pedas. Selain makanan pedas, bawang terutama bawang putih juga dapat memicu mulas sehingga tidak baik untuk dikonsumsi penderita asam lambung.
-
Tomat dan jeruk
Selain makanan pedas, citarasa makanan yang asam juga tidak disarankan untuk dikonsumsi. Bahkan juga untuk buah yang dikenal mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan.
Penderita asam lambung harus selektif untuk memilih jenis buah yang tidak mempunyai kandungan asam tinggi, tetapi pilih buah yang basa sehingga tetap bisa dikonsumsi dan tidak membuat naiknya asam lambung. Hindari buah dan sayur yang mempunyai kandungan asam seperti tomat dan buah jeruk. Keduanya dapat memberikan efek untuk menyebabkan refluks. Oleh karena itulah hindari untuk mengkonsumsi buah jeruk, nanas, hingga saus tomat yang mempunyai rasa asam.
Selain makanan yang dapat menyebabkan asam lambung naik, ada juga beberapa jenis minuman yang perlu dihindari agar tidak membuat kenaikan asam lambung. Beberapa jenis minuman tersebut adalah:
- Kafein seperti yang ada di kopi merupakan jenis yang dapat menyebabkan asam lambung mudah naik.
- Soda dan minuman berkarbonasi juga tidak baik untuk penderita asam lambung yang dapat membuat peningkatan asam lambung.
- Alkohol dapat meningkatkan asam lambung dan membuat refluks.